Kamis, 23 Juni 2016

Universitas Muhammadiyah Malang

       “Kota Malang”, pasti yang ada di benak kita ketika mendengar Kota Malang adalah kota pendidikan. Hm,, kenapa ya bisa di sebut kota pendidikan. Di kota malang sendiri terdapat banyak sekolah dan universitas yang terkenal bangus. Dari yang negeri hingga swasta. Kalau universitas negeri di Malang pasti langsung terbesit Universitas Brawijaya (UB) dan Universitas Negeri Malang (UM). Tapi kalau universitas swasta pasti terbesit Uneversitas Muhammadiyah Malang(UMM).

       Universitas Muhammadiyah Malang didirikan sejak tahun 1963, atas prakarsa para tokoh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Malang. Pada awal didirikan Universitas Muhammadiyah Malang adalah cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta, dengan akte notaris R. Sihojo wongowidjojo di Jakarta No. 71 tanggal 19 Juni 1963.


 Universitas Muhammadiyah Malang awalnya hanya memiliki I lokasi kampus yang berada di jalan Bandung no. 1, namun kini terdapat 3 lokasi kampus. Kampus I yang berada di jalan Bandung no. 1 digunakan sebagai program pascasarjana. Kampus II yang berada di jalan Bendungan Sutami 188 A kini dikonsentrasikan untuk Fakultas Ilmu Kedokteran dan Fakusltas Ilmu Kesehatan. Sedangkan kampus utama kini adalah Kampus III yang berada di jalan Raya Tlogomas 246. 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Cute Pink Flower